Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Prospek Cerah Jadi Penjahit Pakaian / Permak Levis Yang Menguntungkan


Bisikanbisnis - Tukang jahit pakaian biasa kita jumpai dipinggir jalan berupa kios mini dan adapula yang keliling atau akrab kita sebut tukang Permak Levis. Usaha menjahit adalah usaha yang sudah banyak digeluti baik diperkotaan maupun di pedesaan.

Usaha ini muncul karena banyaknya kebutuhan untuk menjahit pakaian, sedangkan tidak semua orang memiliki keahlian menjahit.

Jika anda sudah berminat membuka usaha jahit tentunya anda harus memiliki skill menjahit terlebih dahulu, karena modal utama usaha ini keahlian menjahit berbagai macam pakaian.

Kita tahu setiap tukang jahit pasti memiliki pelanggan yang banyak, bahkan sebagian tukang permak levis saja kewalahan menerima pesanan.

Untuk tahap awal anda bisa memberanikan diri mencoba keberuntungan dengan skill yang anda miliki secara sendiri, meskipun nantinya anda memiliki karyawan namun hal ini penting agar anda dapat menjadi contoh bagi karyawan anda nantinya.

Seandai nya anda belum memiliki keahlian tetapi berniat ingin mencoba usaha ini, langkah awal yang harus anda lakukan adalah anda harus mengikuti program pelatihan menjahit dan terus mengembangkan kemampuan anda agar dapat lebih mahir.

Percayalah setiap usaha jahit tidak mungkin sepi. Apalagi jika cara kerja kamu tepat waktu dan rapi.

Bagaimana memulai usaha menjahit? Untuk memulai nya adalah Persiapkan tempat atau ruang.

Anda bisa membuka usaha jahit tidak harus tempat yang ramai dan strategis seperti usaha pakaian atau makanan. tempat usaha dapat anda mulai dengan memanfaatkan ruang di rumah anda sendiri. Tidak perlu lebar namun cukup bagi anda untuk melakukan kegiatan menjahit.

Kemudian langkah yang kedua yaitu Rencana, Semua usaha pasti membutuhnkan rencana baik itu rencana awal maupun rencana pemasaran atau promosi. Rencana awal  tentu anda harus mempersiapkan modal untuk membeli mesin jahit.

Usahakan mesin jahit anda memiliki kualitas yang tinggi sehingga dapat mendukung kualitas jahit anda nantinya.

Untuk rencana promosi anda dapat melakukannya dengan cara pasang iklan di media cetak maupun media elektronik.

Lalu yang ketiga Memiliki pengetahuan tentang Trend pakaian, Fungsinya ini agar bisa diketahui dan difahami motif jahitannya (Khusus yang sudah mahir).

Memang banyak orang yang akan menjahit pakaian sudah mempersiapkan bagaimana desain pakaian yang akan dibuat, namun alangkah lebih baiknya anda mempersiapkan desain yang sedang tren, karena tidak jarang pelanggan akan menanyakan tentang desain yang bagus dan cocok untuk pelanggan.

Perhatikan Ketepatan Waktu, Banyak sekali orang yang sudah membuka usaha ini tidak memberikan kepuasan kepada pelanggan.

Nah jika anda tidak ingin pelanggan anda kecewa maka anda harus tepat waktu dalam hal penyelesaian jahitan pelanggan. Solusinya adalah anda harus memperkirakan kemampuan anda.

Terkadang orderan sedang penuh atau anda sendiri mengalami kelelahan. Maka anda harus menyesuakan keadaan dan kemampuan anda sebelum membuat janji kepada pelanggan mengenai kapan waktunya untuk dapat diambil.

Membangun Kerjasama, kerjasama ini dapat anda lakukan dengan toko-toko bahan yang cocok menurut anda, yang jelas yang harus anda perhatikan adalah jika anda menjalin kerjasama harus dengan kepercayaan.

Memang banyak pelanggan tidak ingin repot untuk mencari bahan sehingga mengenai bahan akan dipercayakan kepada anda. Jadi jangan buat pelanggan anda kecewa usahakan mencari bahan yang terbaik. selamat berwirausaha :)