Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Menilik Investasi Jual Beli Domain, Bisnis Yang Spektakuler


Bisikanbisnis - Domain adalah nama unik yang diberikan untuk mengidentifikasi alamat (IP address) server komputer seperti web server atau email server di internet.

Jika kamu seorang publisher atau blogger kamu pasti tak asing dengan istilah domain, misalnya www....dot.com , www....dot.net , www...dot.co.id dan dot-dot lainnya. Dari beberapa nama domain tersebut, yang paling populer tentunya adalah dot.com.

Sebagai contoh domain punya admin ini adalah www.bisikanbisnis.com. yang admin pilih dari banyak domain yang tersedia.

Jika kamu ingin terjun ke bisnis ini, ada baiknya kamu berfikir ulang. Mengapa? Karena jual beli domain membutuhkan nalar khusus untuk memilih nama domain yang memiliki nilai jual tinggi.

Karena itu akan membantu kamu membuat gagasan yang jelas tentang berapa banyak domain yang akan kamu beli atau berapa banyak Penghasilan kamu harapkan jika terjun ke bisnis domain ini.

Membeli dan menjual nama domain tentunya merupakan model bisnis yang hebat dan menguntungkan.Tapi pertanyaannya adalah seberapa menguntungkannya?

Untuk menemukan jawaban yang memuaskan, saya akan membuat daftar beberapa penjualan nama domain termahal.

Berikut daftar 10 domain internet termahal di dunia seperti dikutip dari gurukomputer.co.id

10. Beer.com
Domain ini terjual sebesar US$ 7 juta pada 2004.

9. Business.com
8. Diamond.com
Dua domain ini masing-masing laku seharga US$ 7,5 juta.

7. fb.com
Kepopuleran jejaring sosial facebook membawa rejeki bagi fb.com. Pemilik domain ini akhirnya pada 2010 diberi mahar US$ 8,5 juta oleh Mark Zuckerberg. Jika diklik, kini domain ini akan langsung menuju situs facebook.com

6. Porn.com
Industri pornografi memang diuntungkan dengan internet. Domain ini laku seharga US$ 9,5 juta pada 2004.

5. Fund.com
Industri keuangan memang tak sepopuler pornografi atau social media. Namun industri ini juga berlimpah duit. Pada 2008, domain ini dilaporkan telah laku senilai US$ 9,9 juta.

4. Hotels.com
Kini, dunia pariwisata kian marak di jagat maya. Beragam situs yang menawarkan pemesanan tiket, penginapan dan macam akomodasi menjamur. Jauh sebelum itu, pada 2001, sudah ada yang mencium prospek indsutri ini di jagat maya. Domain hotels.com saat itu diakuisisi senilai US$ 11 juta.

3. S*x.com
Situs ini pernah mengguncang karena harga domainnya paling mahal sejagat. Pada 2010, domain ini dilaporkan laku seharga US$ 13 juta.

2. PrivateJet.com
Domain ini terjual Pada 2012, domain ini laku seharga US$ 30,1 juta.

1. VacationRentals.com
Domain termahal, sebenarnya bukan domain pornografi atau domain judi. Domain soal liburan dan pariwisata VacationRentals, pada 2007 laku seharga US$ 35 juta.

Jual beli domain sangat sederhana karena kita hanya Membeli domain dengan harga murah berkisar $10 (Sepuluh Dolar) dan menjualnya dengan harga tinggi bisa kita jual $100 atau $1000

Sekarang pertanyaannya adalah apakah ini mungkin untuk kamu atau tidak ? Jika kamu serius mencari bisnis online yang layak dan ingin menginvestasikan uang. Kamu boleh coba keberuntungan jual beli domain.

Jika sobat berminat untuk menekuni bisnis yang menguntungkan ini, kamukamu h tahu ada beberapa kriteria domain yang wajib dipenuhi sebelum memutuskan untuk membeli domain tersebut :

- Umur domain - Semakin tua umur suatu domain dapat diartikan bahwa domain tersebut memiliki backlink dan traffik tetap.

- Nama Domain - Semakin mudah diingat, tidak ada angka ataupun simbol di nama domain tersebut maka semakin besar peluang cepat dijual kembali.

contoh: domain bisikanbisnis.com dan bisikan-bisnis.com, dapat dipastikan domain bisikanbisnis.com akan lebih banyak di incar orang, karena nama domain nya sudah memiliki keyword sendiri dan selain mudah di ingat tidak ada karakter nomor dan hypen di dalamnya.

Bagaimana memulai nya? Nantikan artikel saya selanjutnya, Pilihan Situs Tempat Jual Beli Domain Terpercaya