Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

8 Tips Sukses Usaha Fotocopy dan ATK

Buka usaha fotocopy dan ATK harus pandai menyiasati karena ini penting untuk kelancaran usaha kita semakin dipercaya pelanggan

Apalagi di era digital ini perkembangan teknologi semakin meningkat dan tak terbendung perkembangannya. Bahkan dampak perkembangan teknologi mampu menggeser sektor sektor konvensional.

Seperti halnya dalam dunia usaha penjualan telah banyak bisnis penjualan menggunakan internet bahkan menggunakan media sosial seperti Instagram, Whatsapp, atau Facebook.

Lambat laun banyak orang yang menggunakan internet dalam memenuhi kebutuhannya, hal ini juga berdampak siginifikan bagi para pebisnis konvensional.

Namun, salah satu bisnis konvensional yang masih bertahan dan masih dibutuhkan adalah usaha Fotocopy dan ATK. Usaha Fotocopy dan ATK merupakan usaha yang masih banyak diminati oleh pengusaha.

Proses dokumentasi masih tetap perlu menggunakan fotocopy, walaupun secara ini ada mesin scan, namun kekuatan fotocopy masih menjadi keabsahan dalam pemberkasan.

Jasa fotocopy masih banyak dimintai di lingkungan perkantoran dan kampus-kampus atau lingkungan banyak kostan mahasiswa.

Berikut adalah tips sukses Usaha Fotocopy dan ATK.

1. Mencari Lokasi yang Tepat.
Penentuan lokasi usaha akan menentukan perkembangan usaha. Tempat yang strategis akan memberikan peluang pendapatan yang baik.

Usahakan tempat usaha fotocopy dekat dengan Kampus, kostan mahasiswa, Perkantoran, rumah sakit pemerintah, dan di daerah yang ramai dengan perumahan.

2. Menggunakan Mesin Fotocopy Digital.
Karena mesin fotocopy digital memiliki kecepatan yang baik sehingga membantu proses pengerjaan fotocopy lebih berkualitas dan efektif. Dan pelayanan pun bisa memuaskan.

3. Produk ATK Standar.
Penentuan ATK harus standar dan telah mendata kebutuhan apa saja yang akan banyak dibutuhkan oleh calon konsumen.

4. Pelayanan yang Baik
Memberikan pelayanan prima kepada calon konsumen dengan harapan akan menjadi pelanggan tetap bagi usaha kita.  Kepusan konsumen akan menjadi modal dasar untuk membantu pengembangan usaha.

5. Harga yang Terjangkau.
Memberikan harga layak dan kompetitive dirasa perlu sebab pesaing usaha ini banyak dan bersaing, dalam lingkungan kampus perbedaan Rp. 500 saja akan menjadi daya tarik bagi mahasiswa.
(Foto canonsolo.blogspot.com)