Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

5 Tips Sukses Memulai Usaha Kontrakan

Usaha rumah kontrakan merupakan salah satu investasi yang sangat menjanjikan, ditambah lagi usaha kontrakan ini bisa menjadi jaminan dimasa tua karena anda hanya perlu menunggu orang datang lalu mendapatkan usang sesuai dengan kesepakatan.

Hasil yang menjanjikan tersebut sebanding dengan modal yang anda keluarkan untuk membangun kontrakan. Apalagi sekarang banyak sekali kebutuhan akan rumah karena banyak orang yang merantau di perkotaan sehingga kontrakan anda akan cepat laku.

Meskipun hasilnya sangat menggiurkan, anda harus memahami bagaimana cara memulai usaha kontrakan agar sesuai harapan.

1. Persiapkan Modal

Jika anda akan memulai usaha kontrakan, sudah dipastikan modal yang anda butuhkan cukup besar karena sama saja anda membangun beberapa rumah namun ukurannya lebih kecil.

Lalu apakah membangun kontrakan harus memiliki modal yang besar? Jawabannya tidak, karena memulai usaha ini anda bisa membeli kontrakan yang dijual lalu anda perbaiki segala kekurangannya setelah itu baru anda kontrakan kembali.

Cara lainnya adalah anda bisa membangun beberapa kontrakan terlebih dahulu sesuai dengan kondisi modal, baru nantinya ketika sudah memiliki cukup modal dari hasil sewa kontrakan yang sebelumnya baru anda membangun kembali.
 

2. Lokasi Kontrakan

Semakin strategis lokasinya maka peluang suksesnya usaha anda juga akan semakin besar. Tempat strategis untuk membangun kontrakan adalah di dekat perkantoran, industri, Mall, dan Perguruan tinggi.

Memang harga tanah di beberapa lokasi tersebut terbilang mahal, namun modal anda akan cepat kembali karena banyak peminatnya dan tentunya penghasilan anda akan semakin lancar.

3. Menentukan Harga Sewa

Anda jangan sampai suka-suka dalam menentukan harga sewa, karena jika terlalu mahal dari pasaran maka kontrakan anda tidak akan laku, sedangkan jika terlalu murah maka anda akan rugi karena balik modalnya akan lebih lama.

Jadi lakukan survei terlebih dahulu di sekitar untuk mendapatkan informasi kisaran harga kontrakan, karena harga di daerah Bandar Lampung tentu berbeda dengan Harga di Lampung Selatan. Selain itu juga sesuaikan dengan fasilitas yang ada di kontrakan.

4. Perhatikan Kondisi Kontrakan

Kondisi kontrakan harus anda perhatikan, jangan sampai nantinya ketika ada orang yang akan menyewa kondisinya berantakan atau bahkan ada genteng yang bocor. Maka jika kondisinya seperti itu akan mengurangi niat calon penyewa.

Agar kontrakan anda laris manis anda bisa menyediakan fasilitas tambahan seperti wifi, karena dengan adanya jaringan Wi-Fi maka akan mempermudah mereka dalam mengerjakan tugas kantor atau tugas kampus.

Fasilitas lainnya yang bisa anda tambahkan agar penyewa betah adalah dengan memberikan fasilitas TV atau AC/kipas. Selain membuat penghuninya betah, hal ini juga bisa menjadi alasan anda mematok tarif yang lebih tinggu.

5. Perjanjian Sewa

Surat perjanjian kontrak terkadang banyak dilupakan oleh pemilik rumah kontrakan. Padahal surat perjanjian ini sangatlah penting untuk menjaga privasi antara pemilik dengan orang yang menyewa.

Isi dari surat perjanjian bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Umumnya, poin-poin kesepakatan yang ada di surat perjanjian tersebut berisi tentang kewajiban penyewa disiplin membayar sewa, kewajiban penyewa untuk menjaga kebersihan kontrakan, membayar listrik ataupun beberapa perabotan yang dipinjamkan oleh pemilik kontrakan.