Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

8 Tips Sukses Usaha Food Truck untuk Pemula

Membahas tentang usaha kuliner memang tidak ada matinya, apalagi di kota-kota besar yang sudah memiliki berbagai ide kreatif untuk menarik pelanggan. Jenis kuliner yang susah berinovasi adalah jenis usaha food truck.

Konsep usaha food Truck ini adalah menjual makanan dengan menggunakan kendaraan yang sudah di desain secara khusus, artinya tidak semua kendaraan bisa dijadikan sebagai usaha food Truck. Di negara Barat seperti Amerika, food truck memang sudah sangat umum dijumpai. Uniknya, karena di dalam sebuah mobil, food truck pun dapat berpindah-pindah lokasinya.

Contoh kota yang sering mengadakan food Truck adalah Kota Semarang yang berlokasi di Kota Lama. Disini banyak sekali jenis makanan yang sangat menggugah selera, mulai dari makanan tradisional hingga makanan yang sudah modern. untuk harga bervariasi yang tentunya sangat terjangkau.
 

Tips Sukses Usaha Food Truck

Ketika Anda akan membeli makanan food truck disini, jangan lupa untuk menukar uangnya terlebih dahulu khusus mata uang food truck itu sendiri dengan nilai yang setara. Jika anda sudah puas dan uang anda masih ada sisanya maka anda bisa menukarkan nya kembali. Jadi jangan takut kelebihan menukar uang di food truck.

Untuk anda yang sering ke food truck dan terinspirasi untuk memulai usaha sejenis, maka anda harus perhatikan tips sukses menjalankan usaha food truck. Berikut adalah ulasannya.

1. Tentukan Konsep dan Menu Makanan

Pertama yang harus anda lakukan adalah konsep usaha food truck yang akan anda jalankan, termasuk seperti apa konsep dari truck yang digunakan dan seperti apa jenis pelayanan yang akan anda berikan. Misalnya anda akan memberikan pelayanan dengan jenis pembayaran non tunai bisa pakai debit, OVO, Gopay, DANA atau yang lainnya.

Setelah adanya konsep yang matang selanjutnya anda menentukan jenis kuliner yang akan anda jual. Apakah minuman atau makanan. Carilah makanan dan minuman yang paling digemari oleh para konsumen. Bisanya minuman yang paling digemari oleh konsumen adalah minuman kopi yang sedang hits sekarang ini, sedangkan untuk makanan mereka akan lebih suka makanan junkfood.

2. Perencanaan

Perencanaan yang paling penting adalah rencana keuangan. Anda harus menghitung betul-betul anggaran yang akan dikeluarkan. Baik untuk membeli bahan dan peralatan yang dibutuhkan maupun gaji untuk karyawan. Anda harus memiliki karyawan karena biasanya ketika pesanan ramai maka akan terasa merepotkan.

Perencanaan ini harus anda buat berdasarkan kebutuhan, agar perencanaan yang anda buat tidak menduga-duga maka anda bisa melakukan survei lapangan mengenai bisnis food truck. Misalnya survei tentang harga food trucknya atau survei harga makanan yang akan anda jual.

3. Pesan Food Truck nya

Untuk memesan food truck ini anda harus mencari yang memang ahli dalam pembuatan, agar hasilnya nanti sesuai seperti yang diharapkan. Dalam pembuatan food truck ini, anda harus menyumbangkan ide seperti apa konsepnya dan apa daya tarik serta keunikan dari food truck anda. Jangan sampai anda hanya terserah yang membuatnya saja karena tidak ingin merasa direpotkan oleh hal tersebut.

4. Lokasi

Apapun usahanya pasti mencari tempat yang strategis. Biasanya lokasi untuk usaha food truck ini adalah dilingkungan sekolah, perguruan tinggi, mall, perkantoran atau di taman yang memang merupakan pusat keramaian dan tidak pernah sepi kecuali memang lokasi tersebut sudah tutup.

Karena usaha ini dapat berpindah-pindah maka anda bisa saja berjualan di beberapa lokasi. Selain itu di kota-kota besar memang ada lokasi khusus untuk kuliner food truck yang ada setiap hari atau pada momen tertentu saja. Jadi anda bisa memanfaatkan lokasi seperti ini juga.

5. Mendapatkan izin lokasi

Secara resmi memang belum ada yang namanya izin untuk usaha food truck ini, kecuali memang anda menyewa tempat tersebut. Tetapi berbeda halnya dengan anda yang jualannya berpindah-pindah yang tidak membutuhkan sewa, jadi agar anda tidak mendapatkan masalah nantinya lebih baik anda izin dengan RT jika di perumahan, atau tanyakan pada petugas kantor jika anda berjualan di daerah perkantoran dan begitu juga yang lainnya.

6. Mencari Supplier

Setiap orang yang akan membuka usaha pastinya akan mencari Supplier untuk kebutuhan usahanya. Karena anda akan membuka usaha kuliner maka carilah Supplier yang memang sering menyuplai dengan kualitas yang baik, jika kualitas tidak baik maka rasanya pun nanti akan berbeda.

Meskipun barang yang di suplay sama, tetapi harga dan mutu biasanya berbeda. Jadi cari yang harga miring dan kualitas bagus.

7. Promosi

Harus diakui promosi dengan menggunakan media sosial sangat efektif karena informasinya cepat tersebar, apalagi jika usaha anda tersebut memang recommended karena rasanya yang enak tetapi harganya yang terjangkau.

8. Bergabung Dengan Komunitas

Bergabung dengan pelaku usaha sejenis akan membuat anda memiliki pengalaman baru dan tentunya akan menambah pengetahuan anda tentang usaha food truck. Biasanya di sebuah komunitas akan saling sharing tentang usaha yang sedang dijalankan. Mulai dari tentang keuntungan dan kerugian sampai dengan resiko yang akan dihadapi ketika menggeluti usaha ini.